Sarmi – Pada hari Minggu tanggal 30 Maret 2025 telah berlangsung kegiatan Pengamanan Malam Takbiran yang di pimpin langsung oleh Iptu Yustus Maudul, SE., M.Si (Kapolsek Bonggo) bersama dengan anggotanya
Adapun tujuan dilaksanakan Pengamanan dalam rangka memberikan rasa aman kepada para Jamaah yang melaksanakan Konvoi Pawai Obor dan juga kendaraan R2 maupun R4
Kapolsek Bonggo Iptu Yustus Maudul, SE, M.Si menyampaikan bahwa Pengamanan Malam Takbiran dan Sholat Ied Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M di beberapa Masjid yang ada di Wilkum Polsek Bonggo.Mengingat keterbatasan Anggota sehingga hanya ada 4 Masjid saja yang akan kita laksanakan Pengamanan dikarenakan ada potensi terganggunya arus lalulintas dan terjadi tindak pidana lainnya saat Jamaat melaksanakan Sholat Ied.
“Kami sudah menempatkan seluruh personil Polsek Bonggo di masjid – masjid yang ada di wilayah Distrik Bonggo untuk melakukan pengamanan jalannya takbir keliling, hal ini dilakukan guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas dan kemacetan arus lalu lintas di jalan”. Ujar Kapolsek
Kapolsek juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang mengikuti pawai obor dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat agar menjaga keamanan dan ketertiban umum untuk menghindari kemacetan dan kecelakaan saat berkendara.(rd) Tutupnya